Senin, 05 Maret 2012

Yuki Onna

Hari ini aku mau ngebahas tentang " Yuki Onna". pada pernah nonton Anime Nurarihyon no mago gak ? difilm ini banyak banget youkainya dan salah satu youkainya bakal aku bahas disini.

Nurarihyon No Mago


 

 
Yuki Onna di Nurarihyon
Yuki Onna (wanita salju) adalah hantu atau Youkai yang terdapat pada legenda di jepang. Yuki Onna sering kali diilustrasikan sebagai wanita yang tinggi, berkulit putih salju, berambut panjang hitam terurai, bibir yang merah, dan kecantikan yang melebihi manusia, ia pun hanya muncul pada badai salju
Namun terkadang ia juga diilustrasikan sebagai sesosok wanita telanjang, hanya wajah dan rambutnyalah yang terlihat di badai bersalju. Beberapa pendapat mengatakan bahwa ia tidak memiliki kaki (sama seperti hantu-hantu yang lainnya) namun, ada juga yang mengatakan ia memilikinya.


Yuki Onna dapat berubah menjadi embun-embun salju atau salju jika dirinya sedang terancam. Ia pun memiliki tatapan mata yang membuat manusia takut dengannya.

Terdapat banyak kisah tentang Yuki Onna, awal mula Yuki Onna dibuat sebagai youkai yang haus akan membunuh orang jika dalam keadaan badai salju tanpa pandang bulu, siapapun yang bertemu dengannya pasti ia bunuh dengan cara meniupkan hembusan nafasnya, ia bisa membekukan seseorang. Namun, legenda yang lain juga menceritakan ia menggendong seorang anak kecil, dan jika seseorang ada yang mengusik anaknya itu, maka ia akan dibunuh.
sumber : Wikipedia
sekian legenda Yuki onna-nya, entar aku tulis sedikit cerita yuki onna dehsip
terima kasih udah mau mampir dan mau ngebaca nunduk 

7 komentar:

  1. haha hantu ini sering banget muncul di cerita-cerita doraemon ama sinchan :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. hha , serius? aku belum pernah ngeliat di doraemon ato sinchan. ntar aku coba liat deh :3 muehehe

      Hapus
  2. serem o.o mungkin kalo di Indonesia semacam kunti yaa ._.

    BalasHapus
    Balasan
    1. hhee kunti? hm, mungkin sih. tapi yg ini youkainya lebih cantik :3 muehehe

      Hapus
  3. Gw kira yoko ono istrinya john lenon jadi hantu :))

    BalasHapus