Rabu, 30 Januari 2013

Hanazakarino Kimitachi e ...

Konbanwa minna~

haha, kali ini aku mau ngebahas salah satu dorama terfavorit (menurut saya) hha..
Dorama ini sih udah lama banget, kemaren aku nyari-nyari kaset eh nemu Dorama ini.. hhe
Dorama ini sih dari Manga, tapi dibuat ke Live-Action nya yang main Alhamdulillah cakep-cakep :D


  
Ini Manganya..
Nah yang diatas noh, itu yang Manga nya. mau liat yang Live-Actionnya? Ini dia..

Ini yang Live-Actionnya
Ayo tebak dibanyak cowok itu, yang mana ceweknya? hahaa..



"Aduh fen, ini tentang apa sih?penasaran nih.." sabaar dong sabar, ini juga mau dikasih tau..
sebenarnya dorama Hanazakarino ini banyak banget, ada yang versi Jepang(versi tahun 2007 dan versi tahun 2011), ada juga Korea dan Taiwannya :) dan kalau seingat aku, versi Indonesia juga ada tapi kalau yang indonesia rada lebay dan eps.nya sengaja dibanyakin jadi agak menceng dari awal mula ceritanya.. kali ini aku mau bahas yang versi Jepang yang tahun 2007 nya :)

eheem, oke aku gak bakal memperpanjang pidato, kita langsung aja yak :)

 
Judul: 花ざかりの君たちへ 
Judul (romaji): Hanazakari no Kimitachi e 
Judul (English): For You in Full Blossom 
Tagline: イケメン♂パラダイス / Ikemen Paradise 
Genre: school, romance, comedy 


Ashiya Mizuki (Horikita Maki) memasuki hari pertamanya di Osaka High, sekolah khusus cowok yang sangat terkenal. Sekolah ini memiliki sister school yang merupakan sekolah khusus cewek tidak jauh dari Osaka High. Menurut salah seorang muridnya, misi mereka sebagai sister school adalah menjaga kenyamanan setiap murid cowok di Osaka High.

Hari pertama Ashiya diwarnai dengan terkena tendangan bola dan kejatuhan baskom besi. Belum hapus rasa terkejutnya, tiba-tiba ada seseorang yg marah karena Ashiya meletakkan sepatu di rak sepatunya. Ternyata orang itu adalah Sano Izumi (Oguri Shun). Dalam hati, Ashiya lega karena akhirnya dapat bertemu dengan cowok impiannya yang dilihatnya di televisi di California, Amerika.

Ashiya adalah seorang gadis yang melakukan penyamaran menjadi cowok demi mengejar cowok impiannya, sang atlet lompat tinggi, Sano Izumi.Nah karena semua siswa di sekolah itu harus masuk asrama. di Osaka High ada 3 asrama ; asrama 1 berisi mereka yang gemar martial arts(semacam bela diri); asrama 2 berisi mereka yang suka sports; dan asrama 3 berisi mereka yang suka arts(drama atau semacamnya). Karena tersiar kabar bahwa Ashiya Mizuki, sang murid baru, jago dalam lari cepat, asrama 1 dan 3 berebut untuk mengajak Ashiya memasuki asrama mereka. Namun, Ashiya akhirnya memilih asrama 2 di mana Sano berada dan Ashiya 1 Kamar dengan Sano.

Pada intinya sih dia kepingin liat Sano bisa lompat tinggi lagi, dan akhirnya bisa tapi sayangnya jati diri Ashiya sebagai cewek di Osaka High pun terbongkar, sehingga dia tak bertahan lama disana..
 

oh iya ini ya aku share foto 3 karakter Utama di Hanazakarino Live-Actionnya.

1. Ashiya Mizuki yang diperankan oleh Horikita Maki


Horikita Maki as Ashiya Mizuki


2. Sano Izumi yang diperankan oleh Oguri Shun


Oguri Shun as Sano Izumi

3. Nakatsu Shuichi yang diperankan oleh Ikuta Toma

Ikuta Toma as Nakatsu Shuichi


Ini Karakter - karakter penting dalam Doramanya


Itu tadi sekilas tentang Hanazakarino Versi Jepang tahun 2007, kalau yang 2011nya sih menurut aku kurang seru sih, cuma pemainnya lumayan banyak anak AKB48 loh, pemeran Ashiya-nya dipegang oleh Maeda, dan ada Mayuyu juga di Hanazakarino 2011 :))

oke sekian deh, Terima Uang tidak Terima Pacar, *eh..
Arigato~ 
Oyasuminasai ;)

4 komentar:

  1. Ikuta tomaaa nyaaa :D *klepek klepek*

    Aku juga suka dorama ini. RECOMMENDED! Favorit saya bgt!

    BalasHapus
  2. wah lama juga gak nonton dorama,, kalo dorama pertama dan satu-satunya yg aku liat itu Bloody Monday yg ada Haruma Miura sama Takeru Sato, tp itu juga cuma season 1 aja....

    BalasHapus
  3. Ngek! Ada bang Shun Oguri juga toh?
    *brb download

    BalasHapus
  4. baru tau kalo ada dua versi...
    Aku punya yang Ashiya-nya Acchan ><

    BalasHapus